Keterangan :
- Semua titik yang jaraknya kurang dari jari-jari lingkaran terletak di bagian dalam lingkaran. Misalnya titik P, Q, dan R terletak di bagian dalam lingkaran.
- Semua titik yang jaraknya lebih besar dari jari-jari lingkaran terletak di bagian luar lingkaran. Misalnya titik S dan T terletak di luar lingkaran.
- Semua titik yang jaraknya sama dengan jari-jari lingkaran terletak pada lingkaran. Misalnya titik U dan V terletak pada lingkaran.
Jarak dari pusat lingkaran ke garis luar disebut dengan Jari jari. Sedangkan garis yang membagi lingkaran menjadi dua bagian yang sama besar dan sama dengan dua kali jari-jarinya disebut dengan Diameter. Dibawah ini bisa anda simak unsur unsur lingkaran dan gambarnya.
Bagian Bagian Lingkaran
Sebuah lingkaran memiliki unsur unsur yang berbeda berdasarkan posisi dan sifat- sifatnya. Menurut cabang ilmu Matematika, ada 4 unsur utama lingkaran yaitu jari-jari, diameter, titik pusat, dan keliling.
Titik pusat adalah titik yang berada di tengah lingkaran dan berjarak sama dari semua sisi lingkaran, jari-jari adalah panjang garis dari pusat lingkaran ke sembarang titik pada kurva lingkaran, dan keliling lingkaran adalah garis linier satu dimensi dari batas yang melintasi permukaan lingkaran.
Namun tahukah anda selain 4 unsur unsur utama lingkaran tersebut masih ada bagian bagian lingkaran lainnya? Dibawah ini bisa langsung anda simak ulasan lengkap dan detail mengenai bagian bagian lingkaran atau unsur unsur lingkaran dan gambarnya lengkap.
-
Titik Pusat Lingkaran

Titik pusat merupakan unsur unsur lingkaran yang berada tepat di tengah tengah lingkaran. Jarak antara titik pusat dengan titik titik yang ada pada tepi lingkaran adalah sama.
Titik pusat merupakan titik tengah dari diameter lingkaran dimana jarak antara pusat ke setiap titik pada keliling lingkaran selalu sama yang biasanya disebut dengan jari jari lingkaran.
-
Jari Jari Lingkaran

Jari jari lingkaran adalah ruas garis yang menghubungkan pusat lingkaran ke sembarang titik pada lingkaran itu sendiri. Jari-jari lingkaran dilambangkan menggunakan huruf “R” atau “r” dengan rumus r = d/2.
Secara sederhananya, jari jari sebuah lingkaran merupakan ruas garis yang satu titik ujungnya berada di pusat lingkaran dan titik ujung lainnya di lingkaran.
-
Diameter Lingkaran

Diameter lingkaran adalah ruas garis yang melalui pusat lingkaran dan kedua ujungnya terletak pada lingkaran. Diameter dilambangkan menggunakan huruf “d” dengan rumus diameter = 2 x jari jari (d = 2.r)
-
Sudut Keliling Lingkaran
