Suhu adalah?☑️ Berikut pengertian apa yang dimaksud dengan suhu☑️ Satuan, Skala dan Contoh alat untuk mengukur suhu☑️
Suhu merupakan bagian dari aspek kehidupan yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia. Dengan suhu, maka diketahui apakah benda tersebut masuk dalam kategori panas, dingin ataupun hangat.
Untuk anda yang ingin mempelajari lebih dalam mengenai apa pengertian dari suhu, satuan dan cara pengukurannya yang benar, berikut adalah penjelasan lengkap mengenai suhu secara rinci.
Pengertian Suhu
Menurut ilmu fisika, suhu adalah ukuran derajat panas atau dingin sebuah objek yang dinyatakan dalam beberapa skala seperti Kelvin, Fahrenheit dan Celcius. Suhu sendiri termasuk dalam besaran pokok pada sistem internasional dengan satuan Kelvin.
Kemudian menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), suhu adalah sebuah nilai ukur kuantitatif dari temperatur, panas atau dingin suatu benda yang diukur menggunakan termometer. Selain bisa dinyatakan dalam bentuk kualitatif, suhu juga dapat dinyatakan secara kuantitatif menggunakan satuan derajat tertentu.
Selanjutnya berdasarkan refrensi dari buku ‘Penyehatan Udara’ karya Tri Cahyono (2007) disebutkan bahwa suhu adalah keadaan panas atau dinginnya sebuah objek yang telha diukur menggunakan alat ukur suhu seperti termometer.
Istilah panas dan dingin bukanlah istilah yang sangat ilmiah. Jika kita benar-benar ingin menentukan seberapa panas atau dingin sesuatu, kita harus menggunakan parameter ukuran yang dikenal dengan nama suhu.
Misalnya, seberapa panas besi yang dilelehkan? ataukah seberapa dingin air yang dibekukan? Untuk menjawab pertanyaan itu, seorang ilmuwan fisika akan mengukur suhu dari besi dan air tersebut menggunakan alat ukur suhu tertentu.
Suhu tidak setara dengan energi sistem termodinamika, misalnya korek api yang terbakar berada pada suhu yang jauh lebih tinggi daripada gunung es, tetapi total energi panas yang terkandung dalam gunung es jauh lebih besar daripada energi yang terkandung dalam korek api.
Suhu mirip dengan tekanan atau kerapatan, disebut sifat intensif—sifat yang tidak bergantung pada kuantitas materi yang dipertimbangkan yang dibedakan dari sifat ekstensif, seperti massa atau volume sebuah benda.